29 Maret 2024

Hobi memotret memang selalu membuat ketagihan. Beberapa orang yang awalnya hanya suka foto-foto menggunakan kamera ponsel, akhirnya terjerumus juga ke dalam dunia fotografi yang lebih profesional. Untuk memenuhi kebutuhan tersebut, para pehobi fotografi tentu perlu melengkapi peralatan mereka, seperti membeli kamera yang lebih mumpuni dari brand terkemuka Nikon. Membeli kamera ini pun harus memperhitungkan budget dan kebutuhan. Apabila masih pemula, maka kamera DSLR Nikon D3400 bisa menjadi awal yang bagus untuk Anda.

Spesifikasi Lengkap Nikon D3400 sebagai Kamera DSLR yang Recomended untuk Pemula

Pengguna kamera DSLR pasti tidak asing dengan kamera produksi Nikon. Brand satu ini tampaknya sangat mengunggulkan kamera DSLR mereka, terbukti dengan banyaknya tipe DSLR yang dikeluarkan Nikon untuk memenuhi kebutuhan pelanggannya. Salah satu yang cukup menjadi andalan adalah kamera Nikon dengan seri D3400, yang merupakan upgrade-tan dari tipe sebelumnya yakni D3300. Sehingga bisa dipastikan jika kualitas hasil pengambilan gambar dalam bentuk foto maupun video akan lebih baik dan lebih cepat.

Kamera DSLR Nikon D3400 ini dibuat dengan kemampuan baterai yang bertahan hingga 1200 jepretan. Paling cocok dipakai oleh Anda yang suka berfoto-foto di manapun dan kapan pun. Apalagi jika dibawa bepergian, bisa sampai beberapa hari tanpa mengisi baterai, puas-puaskan memotret objek apa saja yang Anda suka. Selain itu, resolusinya juga sangat besar yakni mencapai 24,2 megapixels dengan sensor CMOS, yang artinya dapat menghasilkan gambar yang jernih dan video yang kualitasnya sangat bagus.

Meskipun dirancang untuk para pemula di bidang fotografi, kamera Nikon dengan kode D3400 ini sudah terlengkapi prosesor gambar EXPEED 4. Anda bisa menjepret terus-menerus tanpa khawatir hasilnya menjadi buram atau tidak jelas. Apabila masih belum mengerti menggunakan kamera ini pun, para pemula tidak harus merasa risau, rupanya di dalam kamera Nikon seri D3400 ada software pemandunya alias software guide yang membantu Anda dalam mengoperasikan kamera dengan baik dan benar.

Teknologi baru yang dimasukkan ke dalam Nikon D3400 ini adalah snapbridge, yang sebelumnya pada Nikon D3300 belum ada. Tentu hal ini memudahkan Anda dalam mengelola file-file di dalam kamera, karena fungsi teknologi baru tersebut adalah untuk membuat kamera dan ponsel pintar Anda terhubung melalui Bluetooth. Meskipun pada tipe kamera lain, seperti kamera mirrorless misalnya, sudah memakai wi-fi sebagai penghubung dengan smarthphone, tapi ada keuntungan ketika memakai bluetooth ini.

Keuntungan tersebut adalah kamera akan lebih hemat baterai meskipun dihubungkan terus-menerus dengan ponsel pintar Anda. Dengan begitu, pengelolaan file lebih mudah dan baterai pun tidak cepat habis. Namun, selain membeli kamera, Anda juga harus pintar-pintar ketika memilih lensa untuk kamera DSLR Nikon D3400. Pemilihan kamera tertentu akan memberi efek yang berbeda pada hasil jepretan. Anda bisa membuat berbagai efek dari satu kamera dengan macam-macam lensa, jadi coba tanyakan hal ini pada para profesional supaya Anda mendapatkan hasil yang diinginkan.