28 Maret 2024
Lindungi Kendaraan Anda dengan Asuransi Kendaraan

Kendaraan bermotor menjadi salah satu aset kehidupan yang dapat diasuransikan. Dengan demikian, akan memperoleh jaminan apabila terjadi hal-hal tidak terduga. Dalam asuransi kendaraan terdapat sejumlah istilah yang harus dipahami.

Sebelum mengambil polis sesuai kebutuhan, pahami beberapa kosa kata pada pembahasan kali ini.

Lindungi Kendaraan Anda dengan Asuransi Kendaraan

Istilah Dalam Dunia Asuransi Kendaraan

Mempunyai asuransi artinya memiliki jaminan. Apabila terjadi suatu hal pada kendaraan Anda, maka akan diberikan bantuan penanganan sehingga tidak akan keberatan.

Sebagai contoh, kecelakaan, kebakaran, kerusakan sebab perbuatan kejahatan/kriminal, saat di dalam kapal, dan lainnya. Ada sejumlah istilah penting untuk dipahami seperti berikut ini.

Premi

Kosa kata pertama yang mungkin paling sering Anda dengar adalah premi. Ini merupakan jumlah pembayaran yang telah disetujui oleh polis bersama pemegang asuransi.

Biaya yang ditanggung tersebut harus dibayarkan sesuai tenggat waktu tertentu. Dengan kata lain, juga disebut sebagai biaya pengalihan risiko.

Polis

Polis adalah sebuah kontrak perjanjian kesepakatan tertulis antara penanggung dan nasabah pemegang. Isi dari perjanjian tersebut adalah berupa persetujuan dari Penyedia Asuransi untuk bisa menanggung risiko sesuai keputusan waktu tertentu.

Pada polis memuat sejumlah hal, seperti persyaratan umum, kewajiban, pasal-pasal pengecualian, dan masih banyak lagi.

Nilai Pertanggungan

Nilai Pertanggungan merupakan harga kendaraan ketika Anda membelinya. Dengan mengetahui harga tersebut, maka bisa menentukan jumlah biaya penanggungan dari pihak perusahaan yang harus dipenuhi dengan catatan nilai maksimalnya.

Maka dari itu, bisa membuat perkiraan sekiranya Anda hendak melakukan pengajuan atau klaim.

Total Loss Only

Total Loss Only juga disebut dengan TLO ini adalah istilah penggantian biaya dari pihak perusahaan asuransi kepada tertanggung dengan total mencapai 75% saja. Perlu diketahui, bahwa jumlahnya tidak mencapai 100%.

Ini merupakan hal paling melekat pada asuransi jenis kendaraan sehingga Anda harus selalu mengingatnya sebelum mengambil klaim.

All Risk

Kosa kata selanjutnya adalah All Risk. Itu merupakan kebalikan dari Total Loss Only. Dalam hal ini, perusahaan akan menanggung keseluruhan risiko sampai 100% atau secara penuh.

Pengambilan All Risk dapat Anda sesuaikan dengan kebutuhan baik untuk jenis kendaraan bermotor mobil atau motor. Di dalam jenis satu ini juga terdapat beberapa pengecualian dimana tidak akan ditanggung seluruh dari risiko tersebut.

Risiko Sendiri

Dalam hal ini, total risiko yang ada harus ditanggung oleh Anda sendiri. Jumlah beban dilihat dari seluruh nilai ganti rugi dimana wajib dibayarkan. Pada saat melakukan klaim, pastikan memperhatikan hal tersebut karena takut terjadi kesalahpahaman.

Tanggung Jawab Hukum Pihak Ketiga

THJ III berisikan tanggungjawab dari pihak perusahaan kepada pihak ketiga jika telah terjadi kerusakan atau kecelakaan pada kendaraan. Bentuk pertanggung jawaban itu bisa dimintakan ke jasa asuransi saat sedang membuat polis.

Jika sudah deal, maka tidak perlu lagi khawatir dan risau untuk dapat membayarkan ganti rugi.

Manfaat

Hal penting selanjutnya yang harus Anda ketahui adalah tentang manfaat membeli jaminan kendaraan bermotor ini. Keuntungan pertama yaitu adanya perlindungan.

Kedua, dapat menyelesaikan masalah keuangan secara baik. Ketiga, lebih tenang. Dengan urus untuk kebaikan masa depan, hidup semakin bebas rasa khawatir.

Itu dia informasi tentang istilah-istilah dalam asuransi kendaraan. Dengan mengurus atau melakukan klaim, maka Anda dapat memperoleh sejumlah keuntungan.

Ambil premi sesuai kemampuan dan pastikan membayarnya secara tepat waktu. Jika terjadi masalah di waktu mendatang, tidak perlu susah lagi karena sudah mempunyai jaminan.