26 April 2024
Begini Cara Ikut Program Kartu Prakerja

Anda belum juga dapat kerja sampai sekarang? Coba daftar dan ikuti program kartu prakerja! Cara ikutnya mudah dan banyak manfaat hebat bisa didapat. Hingga saat ini saja, sudah ada 43 gelombang pendaftarannya. Rencananya, di bulan September 2022 juga akan dibuka gelombang berikutnya.

Begini Cara Ikut Program Kartu Prakerja

5 Cara Ikut Program Kartu Prakerja

Untuk bisa ikut program ini, Anda perlu mempersiapkan beberapa data dan alat. Diantaranya KTP dan KK. Kemudian alat tulis untuk ikut tes pada gelombang yang akan dibuka. Setelah itu, ikuti cara selanjutnya yaitu:

  • Aktifkan internet pada perangkat HP atau komputer, buka browser dan ketik www.prakerja.go.id pada tab baru
  • Jika sudah masuk ke halaman situs tersebut, masukkan data yang diminta sesuai instruksi pada layar monitor. Pastikan untuk memberikan data valid dan benar berdasarkan dokumen yang Anda miliki
  • Ikuti tes yang disediakan dengan sistem online, sesuai dengan waktu yang tersedia
  • Jika sudah selesai, Anda tinggal klik pada tombol “gabung”
  • Data akan diverifikasi dan tinggal menunggu pengumuman selanjutnya, apakah Anda lolos tes dan masuk dalam daftar penerima kartu prakerja atau tidak.

Cara Menggunakan Kartu Prakerja

Jika Anda mendapatkan email yang menyatakan bahwa status Anda sebagai penerima program kartu Prakerja, maka otomatis kartu sudah bisa digunakan. Karena di dalam email akan diinformasikan tentang data nomor kartu dan informasi lainnya. Lantas bagaimana cara menggunakannya?

  • Buka situs www.pijarmahir.id
  • Pilihlah jenis kursus yang ingin Anda ikuti, untuk meningkatkan kemampuan nantinya di bidang kerja
  • Klik tombol “beli” untuk memastikan ikut pelatihan tersebut
  • Lakukan pembayaran menggunakan kartu prakerja yang sudah Anda miliki
  • Ikuti pelatihan dan rasakan manfaatnya di dunia kerja

Manfaat Program Kartu Prakerja

Setelah mendapatkan kartu prakerja, Anda akan merasakan beberapa manfaat. Diantaranya adalah:

Insentif bulanan

Total insentif yang akan diterima berjumlah Rp.3.550.000. dimana Rp1.000.000 diberikan untuk bantuan melakukan pelatihan, kemudian insentif pelatihan selama 4 bulan dimana setiap bulan Anda akan menerima Rp600.000. Kemudian ada insentif melakukan survei kerja Rp50.000 dengan total tiga kali survei

Insentif Kebutuhan Lain

Ada juga insentif untuk biaya bagi pencari kerja yang mengikuti survei. Insentif ini gunanya untuk membantu memberikan keringanan bagi Anda selama proses mencari kerja

Bantuan Pelatihan

Anda bisa mengikuti pelatihan yang disediakan, sesuai dengan bidang diminati dan pendidikan terakhir. Dengan begitu, ada bekal bagi Anda jika nantinya diterima bekerja di perusahaan manapun.

Bantuan ini berupa saldo digital, dipakai untuk mengikuti pelatihan online. Saldo akan otomatis muncul saat Anda diterima sebagai pemegang kartu prakerja, bisa langsung digunakan setelah proses verifikasi dan pengumuman kelulusan berdasarkan gelombang yang diikuti.

Tidak akan ada ruginya mencoba mengikuti program kartu prakerja. Apalagi bagi Anda yang sedang menganggur atau baru saja tamat kuliah, sehingga waktu yang dimiliki bisa dimanfaatkan untuk hal berguna seperti ikut pelatihan dan survei.